Minggu, 03 Mei 2015

Ingin Rambut Halus Dan Lembut,Yuk Coba Resep Rumahan Ini !

Banyak banget hal yang membuat rambut kita menjadi kasar,kusam,dan kering lo! Aku sendiripun sering merasakan dan itu cukup membuat aku bete huffttt.
Biasanya sih cewek cewek kece dikit dikit pergi kesalon kan, kita bisa juga kok perawatan di rumah hasil nya juga memuaskan.

Kalau rambut kita sudah susah di atur itu artinya dia butuh perhatian dari kita ? ( emang pacar aja yang butuh perhatian =D )
Rawat dengan beberapa tips dan resep masker rambut yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah.


1.Rawat rambutmu dengan terapi minyak, supaya gak di bilang rambut singa :P
minyak agar rambut lebih lembut www.hipwee.com

Kamu bisa menggunakan berbagai macam minyak seperti minyak kelapa, minyak zaitun, minyak almond, dan minyak wijen. Masker rambut dengan minyak-minyak ini dijamin rambut kamu langsung lembuuuuttt banget yang tadi nya rambut kamu udah kaya singa menjadi halus,lurus dan rapi. Caranya panaskan minyak nya gak usah terlalu lama cukup menjadi hangat, setelah itu kamu bisa langsung mengoleskankannya pada kulit kepala dan rambut. Pijat kulit kepalamu selama 15-20 menit, lalu diamkan selama 30-40 menit setelah itu kamu bisa membilasnya dengan shampo dan conditioner.


2. Santan kelapa mampu membuat rambutmu menjadi lurus dan lembut
santan membuat rambut menjadi mudah di atur www.hipwee.com

Santan kelapa bukan cuma bisa buat masak loh, santan juga bisa membuat rambut kamu menjadi indah berkilau. santan dipercaya mampu melembabkan rambutmu dan juga bisa berfungsi sebagai anti bakteri dan anti jamur bagi kulit kepalamu.


  • Santan kepala didalam mangkuk, lalu campurkan sari jeruk nipis atau lemon untuk  membuat nya lebih berkhasiat
  • Setelah itu taruh di dalam lemari es dan biarkan beberapa jam sampai muncul lapisan kental di bagian atasnya
  • Oleskan santan ke rambut lalu pijat kulit kepalamu,setelah itu tutup dengan shower cap dan diamkan hingga 30 menit
Bilas dan bersihkan dengan shampo jangan lupa conditioner.


3. Ramuan telur dan minyak zaitun juga bisa kamu coba untuk rambut kamu.
ramuan yang wajib kamu coba www.hipwee.com

Telur dan minyak zaitun, siapa sih yang gak tau pasti semua nya tau dong. Telur bermanfaat membuat rambutmu semakin kuat dan bersinar karna protein di dalam nya. Sedangkan minyak zaitun bermanfaat membuat rambutmu menjadi lembab dan lembut, seperti yang di jelaskan diatas.
Campuran kedua bahan ini bisa menjadikan rambutmu lebih mudah diatur dan pasti nya membuat rambutmu lembut dan berkilau.


  • Pecahkan 2 butir telur dan campur dengan 4 sdm minyak zaitun
  • Aplikasikan campuran ini pada rambut dan kulit kepalamu, lalu sisir dengan sisir bergigi jarang
  • Tutup rambut dengan shower cap dan diamkan 30-45 menit
Setelah itu bilas menggunakan shampo dan conditioner


4. Masker mayonaise bisa membuat rambut kita lebih indah



Pasti kamu iri kan kalau liat model shampo ditv, rambut yang lembut,indah,halus,mudah di atur.Kali ini aku rekomendasikan mayonaise sebagai masker. Masker mayonaise ini sudah di buktikan loh sama cewek-cewek jepang dan kata nya rambut lebih mudah di atur dan sangat lembut.

  • Caranya cukup mudah di lakukan. Setelah keramas, oleskan mayonaise ke rambut lalu sisir secara perlahan karna rambut basah mudah rontok.Setelah itu ratakan mayonaise hingga ujung rambut.
  • Tutup rambut dengan shower cap diamkan 30 menit.
  • Setelah itu bilas dengan shampo


5. Yogurt kaya manfaat untuk rambut
Yogurt untuk rambut www.kawaiibeautyjapan.com

Menghilangkan ketombe dan mengatasi kulit kepala yang gatal

  • Yogurt memiliki anti bakteri dan jamur yang dapat menstimulasi pertumbuhan rambut. Asam laktat pada yogurt dapat membersihkan kulit mati di kepala sehingga membuat kulit kepala menjadi segar dan mengurangi rasa gatal
  • Aplikasikan yogurt lalu pijat, diamkan 15 menit setelah itu bilas dengan air hangat
  • Atau dengan mencampurkan segelas yogurt dengan 2 sdt lada hitam, oleskan kekulit kepala  dan diamkan selama 1jam setelah itu bilas dengan shampo
Kondisioner natural untuk melembabkandan menghaluskan rambut

  • Kocok setengah gelas yogurt hingga menjadi pasta, balurkan kerambut lalu diamkan 20 menit. Bilas menggunakan shampo
  • Yang punya rambut susah diatur dan berantakan, campurkan 3 sdm yogurt, 2 sdm minyak kelapa, 4 sdm lidah buaya. Aplikasikan campuran tadi ke rambut diamkan selama 30 menit lalu bilas.
  • Untuk rambut kering dan kasar, kocok 1/2 gelas yogurt 2sdm minyak almond dan 2 butir telur. Oleskan pasta ke rambut tunggu hingga 30 menit lalu bilas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar